Ingin Ganti Lampu Sorot Mobil Sebaiknya Pilih HID atau LED? Berikut Penjelasannya!

Otomotif133 views

Headlamp atau lampu sorot mobil termasuk komponen penerangan penting di dalam kendaraan, tak hanya mempercantik melainkan juga digunakan untuk membantu mempermudah melihat jalan ketika sudah masuk malam hari. Juga digunakan sebagai sarana berkomunikasi antara satu pengendara dengan pengendara yang lainnya. untuk itulah ketika bagian headlamp ini mengalami kerusakan, maka sangat dianjurkan bagi Anda untuk segera menggantinya dengan yang baru. Sehingga kenyamanan dalam berkendara juga tetap terjaga.

Ada banyak sekali merk yang menawarkan produk ini, tentunya berbeda merk akan berbeda pula tawaran harga disertai dengan kualitasnya. Bagian yang tidak kalah penting di dalam memilih adalah jenis headlamp yang akan digunakan tersebut. Umumnya ada 3 jenis lampu yang biasa dipakai pada headlamp, mulai diantaranya adalah bohlam halogen, kemudian juga ada lampu HID dan yang cukup populer belakangan ini adalah lampu LED.

Ketiganya memang menawarkan kelebihan dan juga kekurangan masing-masing, hanya saja untuk jenis lampu halogen belakangan ini sudah jarang digunakan. Rata-rata atau umumnya masyarakat lebih senang memakai produk lampu HID dan juga LED untuk lampu sorot dan lampu depan mobil mereka. Lalu manakah yang sebaiknya dibeli? Kenali terlebih dahulu beberapa perbandingannya berikut ini, yaitu:

  1. Konsumsi daya listrik, dari segi pemakaian daya listriknya maka lampu jenis LED memang lebih unggul. Mengingat ia jauh lebih irit daya dibandingkan dengan HID, begitu juga dengan cahaya yang dihasilkan oleh lampu LED ini sangatlah terang, jadi tidak perlu menggunakan atau memilih daya yang terlalu besar, namun hasil cahayanya sudah sangat terang untuk digunakan pada kendaraan Anda.
  2. Usia pakai, dari segi usia pakai atau ketahanan sebenarnya kedua lampu tersebut tidak jauh berbeda, dimana baik itu HID maupun LED memiliki usia hidup yang sangat panjang. Hanya saja lampu LED ini bisa dipakai sampai dengan 5 ribu jam bahkan lebih dibandingkan dengan HID yang mungkin hanya akan bertahan sampai 2.500 jam saja.
  3. Panas yang dihasilkan, pengaplikasian lampu HID cenderung lebih panas jika dibandingkan dengan lampu LED biasa itulah mengapa tak jarang ia bisa merusak rumah lampu jika seandainya pemilihan watt terlalu tinggi pada headlamp tersebut. Berbeda halnya dengan lampu LED yang cenderung mengeluarkan intensitas panas yang rendah, itulah yang membuatnya juga lebih awet.
  4. Pemasangannya, lampu HID di desain secara lebih bagus hal inilah yang mungkin membuat lampu HID ini lebih rumit untuk dipasangkan pada kendaraan jika dibandingkan dengan lampu LED biasa, karena memang menggunakan arus listrik yang berbeda, maka ketika dipasang harus menggunakan ballast yang dipakai sebagai penyeimbangnya.
  5. Harga, jika berbicara mengenai harga keduanya sudah pasti sangat jauh berbeda. Dimana untuk harga lampu LED sendiri di pasaran dibandrol cukup mahal bisa jutaan rupiah, tergantung pada merknya juga, berbeda dengan lampu HID yang bisa Anda dapatkan dengan harga kisaran ratusan ribu rupiah. Jadi bagi konsumen yang dari segi budgetnya terbatas, maka lampu HID ini bisa dijadikan sebagai pertimbangan.

Setidaknya itulah beberapa hal yang membedakan antara lampu HID dan juga LED, bisa Anda jadikan sebagai pertimbangan di dalam membeli yang terbaik. Begitu juga harus menyesuaikan dengan budget yang dimiliki. Lampu sorot mobil ini berperan penting di dalam kenyamanan dan juga keamanan saat berkendara. Itulah mengapa hendaknya Anda jangan sampai asal pilih.