Nasi Putih, Kandungan Nutrisi dan Fungsinya Bagi Tubuh

Kesehatan198 views

Nasi putih, siapa yang tidak kenal dengan salah satu sumber makanan pokok yang banyak digemari masyarakat Indonesia? Biasanya, masyarakat akan mengonsumsinya sebagai pemenuh nutrisi harian. Apalagi kandungan nutrisi yang berada di dalamnya ternyata cukup banyak dan bisa berperan baik bagi tubuh. Beberapa kandungannya pun cukup baik untuk menjaga kesehatan. Tak hanya itu, nasi sangat mudah sekali ditemukan bahkan harganya pun relatif murah dan terjangkau untuk semua kalangan.

Kandungan Nutrisi

Hampir semua orang tahu bahwa nasi putih merupakan sumber karbohidrat utama yang ada dalam makanan. Hal tersebut memanglah benar, pasalnya terdapat 50 gram karbohidrat untuk satu porsi nasi seukuran mangkok 180 gram. Meskipun begitu, sumber karbohidrat di dalam nasi pun lebih banyak kandungan pati dan gulanya.

Itulah mengapa, bagi orang-orang yang menderita diabetes, dianjurkan untuk tidak mengonsumsinya dalam jumlah besar. Atau setidaknya kurangi untuk mengonsumsi nasi ini sebab bisa memicu peningkatan kadar gula darah di dalam tubuh. Namun, bagi orang-orang yang sehat tentu nasi sangat bermanfaat bagi tubuh.

Selain karbohidrat yang ada di dalam nasi, rupanya ada kandungan lain yang bisa ditemukan di dalam nasi. Beberapa kandungannya itu adalah magnesium, mangan, selenium, fosfor, zat besi, hingga vitamin B1, B2, B3, hingga B6. Cukup banyak, bukan?

Fungsi Nasi Bagi Tubuh

Dengan beberapa kandungan nutrisi yang terdapat di dalam nasi putih, tentunya bisa berdampak baik bagi kesehatan dan tubuh. Lantas, apa saja fungsi dan peran penting dari nasi bagi tubuh kita?

  1. Sumber Energi Tubuh

Peran dan fungsi nasi yang pertama adalah sebagai sumber energi tubuh. Seperti yang diketahui, nasi kaya akan karbohidrat di mana karbohidrat tersebut bisa dipecah menjadi glukosa. Kandungan glukosa yang masuk ke dalam tubuh akan diserap hingga masuk ke bagian aliran darah. Nantinya, darah yang kaya akan glukasi bisa diedarkan ke seluruh bagian tubuh yang digunakan sebagai bahan bakar khususnya bagi otak. Glukosa inilah yang bisa menambah energi tubuh Anda sehingga lebih kuat dan tidak mudah lelah.

  1. Bagus untuk Tulang dan Otot

Salah satu kandungan nutrisi yang ada di dalam nasih putih adalah magnesium. Nutrisi inilah yang erat kaitannya dengan tulang serta otot. Dengan rutin mengonsumsi nasi maka kebutuhan magnesium bisa terpenuh. Di mana magnesium ini bisa membantu untuk membentuk struktur tulang jadi lebih baik lagi. Tak hanya itu, magnesium juga sangat bagus dna efektif dalam mengatur sistem kontraksi otot.

  1. Membantu Kerja Otak

Ada istilah lama yang mengatakan bahwa saat tubuh kelaparan, otak akan sulit mencerna apapun. Itulah kenapa, orangtua kita dahulu sering menganjurkan agar sarapan nasi terlebih dahulu agar belajar saat sekolah jadi lebih lancar. Hal itu rupanya ada benarnya juga. Pasalnya, kandungan  mangan yang terdapat di dalam nasi bisa membantu kinerja otak jadi lebih baik lagi. Pun bisa membantu memperbaiki sitem kerja saraf, beserta enzim-enzim baik yang berguna di dalam tubuh.

  1. Membantu Metabolisme

Pada dasarnya, ketika karbohidrat yang terkandung di dalam nasi putih tercerna oleh tubuh, ia perlu diolah kembali. Biasanya proses ini disebut sebagai metabolisme karbohidrat. Kandungan tiamin atau Vitamin B1 yang ada di dalamnya bisa membantu proses metabolisme tersebut agar lebih mudah berguna bagi tubuh.

Pada dasarnya, nasi memang punya manfaat yang baik untuk tubuh. Meskipun begitu, sebaiknya hindari konsumsi yang berlebihan. Pasalnya, konsumsi dalam jumlah besar atau melebihi porsi normal bisa memicu diabetes, hingga peningkatan kemungkinan penyakit jantung. Untuk informasi lanjutan mengenai nasi putih ini, Anda bisa menggunakan situs atau aplikasi Halodoc. Anda bisa berkonsultasi langsung berapa banyak nasi yang bisa dikonsumsi per harinya dan makanan pelengkap apa yang cocok dikombinasikan untuk kesehatan Anda.